Quote

".. Wanita yang shalihah adalah yang taat kepada Alloh lagi memelihara diri ketika suaminya tidak ada, oleh karena Alloh telah memelihara mereka.."
(QS. an-Nisaa'[4]: 34)

Resep dan Cara Membuat Donat Pisang

Assalamualaikum,, selamat datang kembali di blog Bunda Imaz sobat pembaca, dari judul artikel ini sudah ketahuankan apa yang akan kita bahas?? yaps betul, kita akan membahas tentang "Resep dan Cara Membuat Donat Pisang". Ternyata pisang juga bisa diolah menjadi donat lho...
Donat Pisang Topping Keju
Donat Pisang Topping Keju

Kalau ingat donat pasti ingat potongan lagu cilik ini pastinya


Bulet-bulet bolong tengahe (Tengahe)
Namanya kue donat. Joshua Suherman

Sejarah Donat.

Sekilas tentang donat, Donat (doughnuts atau donut) adalah penganan yang digoreng, dibuat dari adonan tepung terigu, gula, telur dan mentega.

Nah donat yang paling umum adalah donat berbentuk cincin dengan lubang di tengah dan donat berbentuk bundar dengan isi yang rasanya manis, seperti berbagai jenis selai, jelly, krim, dan custard.

Harus tahu nih donat sama sekali berbeda dengan bagel, mulai dari bahan adonan, teknik pembuatan hingga cara menghidangkan, walaupun keduanya memiliki bentuk yang hampir sama.

Oke kalau sudah mengerti, silahkan lanjut kebawah untuk bahan-bahannya ya.

Bahan-bahan donat pisang :

- 500 gram tepung terigu protein tinggi
- 1/2 bungkus ragi instan
- 75 gram gula pasir
- 250 gram pisang ambon matang kemudian dihaluskan
- 1 butir telur
- 50 ml air
- 1/4 sendok teh garam
- 50 gram Margarin

Bahan Olesan :

- 200 gram butter cream
- 100 gram keju cheddar diparut
- selai strawberry secukupnya

Nah, itu bahan-bahan yang harus dipersiapkan oleh pembaca sekalian, jangan lupa pisangnya ya, soalnya yang akan kita buat adalah Donat Pisang. Lanjut kebawah.

Cara Membuat.

Pertama ayak tepung terigu kemudian masukkan ragi instan, gula pasir, telur dan air. Uleni sampai kalis.

Jangan lupa tambahkan pisang yang sudah dihaluskan, garam dan margarin kemudian uleni hingga elastis dan diamkan 30 menit.

Kempiskan adonan lalu timbang sampai 40 gram, pilin panjang lalu bentuk gelang sampai adonannya habis. 

Diamkan adonan 15 menit kemudian digoreng dalam minyak panas sampai kecoklatan dan matang.

Setelah dingin, oles permukaan donat dengan butter cream,ditengahnya dikasih selai stawberry sedikit lalu taburkan keju parut.

Untuk toping bisa bebas sesuai keinginan yaa :) 

Selesai sudah Resep dan Cara Membuat Donat Pisang yang mudah dan enak. 

Semoga bermanfaat ^_^, jangan lupa di praktekan ya dirumah dan jangan lupa dishare ya atikelnya ^_^

Comments

Baca Juga..